Kejadian bermula, saat dua kendaraan tersebut melaju dari arah timur Ngawi menuju ke arah barat Solo.
Posisi truk berada di depan, sementara mobil minibus berada di belakang. Diduga sopir mobil minibus kelelahan dan mengantuk, sehingga menabrak truk di bagian kanan belakang, imbuh Irwan.
Sementara itu, sopir truk sudah diamankan polisi untuk diminta keterangan, Polres Sragen masih menyelidiki penyebab laka tersebut, pungkas Irwan.
Sementara itu kepala PT Jasa Raharja Sragen Aris Widayanto, menjamin seluruh biaya perawatan korban kecelakaan yang luka-luka maupun yang meninggal dunia, antara minibus elf rombongan ziarah di jalan tol Sragen-Ngawi tersebut, ujar Aris.
Khusus yang meninggal dunia, PT Jasa Raharja memberikan santunan Rp 50 Juta kepada ahli waris, pungkas Aris.
Editor : Joko Piroso
Artikel Terkait