SOLO,iNewsSragen.id - Nama Gibran sedang trending topik jadi pembicaraan warganet di jagat maya Twitter pada, Sabtu (21/10/2023). Hingga pukul 13.41 WIB, nama Gibran menduduki ranking teratas tren politik populer dengan 61,8 ribu tweet.
Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu tengah menjadi sorotan terkait derasnya pemberitaan tentang dirinya yang disebut menjadi calon wakil presiden pendamping calon presiden Prabowo Subianto dalam Pemilu 2024 mendatang.
Beragam komentar mulia dari yang pro dan kontra diunggah oleh warganet. Ada juga yang langsung menanyakan tentang kepastian menjadi cawapres Prabowo ke akun Gibran Rakabuming @gibran_tweet.
Editor : Joko Piroso
Artikel Terkait