Calon Mahasiswa UMS Meningkat Jelang Tutup Tahun, Tercatat 2.624 Pendaftar Masuk Database

Nanang SN
Calon mahasiswa UMS antri melakukan registrasi pendaftaran.Foto:iNews/ Istimewa

"Kelas internasional yang Teknik Informatika dan yang Ilkom penuh itu gara-gara mereka yang minatnya di reguler itu aslinya, terus lari ke inter," jelas Tim Promosi PMB itu.

Untuk mendapatkan minat yang tinggi, beberapa langkah dilakukan oleh Tim Promosi PMB itu yaitu dengan memperbanyak menerima tawaran expo di berbagai daerah sekaligus menawarkan kegiatan workshop.

"Kami juga memperluas yang workshop. Kalau kemarin cuma 5, nah sekarang kami maksimalkan jadi 18 kota/kabupaten. Kami tawari untuk kerja sama workshop dan sosialisasi tes online," sambung Fefy Sheila Putri, salah satu Tim Promosi PMB UMS lainnya.

Workshop tersebut ditujukan kepada guru BK di sekolah-sekolah yang berada di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Workshop akan menguntungkan dalam membantu menyebarkan informasi PMB. Workshop yang ditawarkan oleh PMB UMS adalah pelatihan mengenai keguruan juga materi berkaitan dengan kesehatan mental dengan menghadirkan ahli di bidangnya.

Editor : Joko Piroso

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network