Relawan Sragen Nyawiji: Tokoh-Tokoh ini Dipilih Maju Bursa Pilkada

Joko Piroso
Posko Relawan Sragen Nyawiji di Dukuh Bulakasri, Desa Pelemgadung, Karangmalang, Sragen.Foto:iNews/Joko P

Beberapa nama yang muncul dalam penelusuran Relawan Sragen Nyawiji melibatkan tokoh-tokoh dari berbagai latar belakang, termasuk pegiat sosial, ketua partai politik, anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah, dan pengusaha.

Dari hasil penelusuran Relawan Sragen Nyawiji, terdapat sejumlah nama yang berpotensi diusung dalam Pilkada Sragen mendatang. Selain Tatag Prabawanto dan Agus Fatchurrahman, beberapa nama baru juga mencuat, termasuk:

Untung Wibowo Sukowati - Ketua DPC PDIP Sragen.

Pujono Elli Bayu Effendi - Ketua DPD II Golkar Sragen.

Wahyu Dwi Setyaningrum - Ketua DPC Gerindra Sragen.

Lilik Dwi Laksono (Gogon) - Pegiat sosial.

Budiono Rahmadi - Ketua DPC Demokrat Sragen.

Mukafi Fadli - Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah.

Tri Agus Bayuseno - Pengusaha dan caleg DPR RI.

Dedy Endriyatno - Mantan Wakil Bupati Sragen.

Bambang Samekto - Mantan Ketua DPRD Sragen.

Suroto - Wakil Bupati Sragen.

Nama-nama tersebut mencakup berbagai latar belakang dan afiliasi partai politik, mencerminkan ragam pilihan yang mungkin dipertimbangkan oleh masyarakat Sragen dalam pemilihan kepala daerah mendatang. Pilkada Sragen akan menjadi ajang demokrasi lokal yang menarik untuk diikuti, dengan harapan bahwa proses ini dapat menciptakan kepemimpinan yang sesuai dengan aspirasi rakyat setempat.

Editor : Joko Piroso

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network