Berkontribusi Aktif, 14 Badan Usaha di Sukoharjo Terima Penghargaan TJSLP Award 2024

Nanang SN
Bupati Sukoharjo Etik Suryani menyerahkan penghargaan TJSLP Award 2024.Foto:iNews/

SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Sebanyak 14 badan usaha yang berdiri di Kabupaten Sukoharjo menerima penghargaan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSLP) Award 2024 dari Pemkab Sukoharjo melalui Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida).

Pemberian penghargaan yang digelar di Auditorium Gedung Menara Wijaya, pada Kamis (12/9/2024) ini, dimaksudkan sebagai bentuk apresiasi pemerintah daerah kepada badan usaha atau perusahaan yang telah berkontribusi terhadap pembangunan di Kabupaten Sukoharjo.

Program TJSLP Award di Kabupaten Sukoharjo Tahun 2024 ini merupakan kali ketiga diselenggarakan dengan kepesertaan dari tahun ke tahun terus bertambah. Sedikitnya ada 8 bidang atau kategori yang dijadikan dasar penilaian.

Bupati Sukoharjo Etik Suryani yang hadir bersama jajaran Kepala OPD dan Forkopimda untuk menyerahkan penghargaan menyampaikan, bahwa dari sisi kepesertaan jumlah perusahaan ada peningkatan dalam pelaporan TJSLP.

"Tahun 2022 sebanyak 23 perusahaan meningkat menjadi 45 perusahaan di tahun 2023. Dari sisi kontribusi, tahun 2022 sebesar Rp13,2 miliar dan tahun 2023 sebesar Rp 13,4 miliar,"ungkap Bupati.

Dalam kesempatan itu, Bupati juga menyampaikan bahwa berbagai upaya yang dilakukan daerah dalam rangka menyejahterakan masyarakat Kabupaten Sukohajo, telah memberikan hasil yang menggembirakan.

"Data BPS tahun 2023 menunjukkan, angka kemiskinan di Kabupaten Sukoharjo sebesar 7,58%, terendah ke sembilan se-Jateng. Kemiskinan ekstrem sebesar 0,72% di tahun 2023, dan rilis terbaru BPS di tahun 2024 sebesar 0,42%," bebernya. 

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network