Polres Sragen Deklarasi Zero Knalpot Brong, Ciptakan Pilkada 2024 Kondusif

Joko Piroso
Satuan Lalu Lintas Polres Sragen menggelar acara silaturahmi dengan awak media yang diberi nama “Sarapan Bareng”, Kamis, (12/9/2024).Foto:iNews/Joko P

Kasat Lantas juga berharap masyarakat, terutama pengendara motor, lebih sadar akan pentingnya mematuhi standar teknis kendaraan untuk menjaga ketertiban dan menghindari potensi konflik sosial.

Selain itu, Kasat Lantas juga memaparkan langkah-langkah yang telah disiapkan untuk memastikan Pilkada 2024 berjalan aman dan tertib. Ini termasuk komunikasi dengan pimpinan aksi untuk memastikan penggunaan kendaraan sesuai aturan, pengelolaan iring-iringan kampanye, serta penempatan personil lalu lintas di titik-titik strategis.

Untuk menghindari gangguan di jalan, Satlantas akan mengelola parkir dan arus lalu lintas dengan menyiapkan kantong parkir yang memadai. Mereka juga telah menyiapkan berbagai skenario untuk menghadapi kemungkinan situasi, dari kondisi normal hingga kritis, dengan harapan situasi selama Pilkada tetap kondusif tanpa tindakan represif.

Dengan langkah-langkah ini, Polres Sragen berharap kampanye Pilkada 2024 dapat berlangsung tertib dan tidak menimbulkan gangguan signifikan bagi pengguna jalan lainnya serta mengurangi potensi konflik di tengah massa kampanye.

Editor : Joko Piroso

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network