Optimalisasi Penerimaan Zakat, Bupati Sukoharjo Instruksikan Camat Bentuk UPZ Desa

Nanang SN
Bupati Sukoharjo Etik Suryani.Foto:iNews/ Istimewa

SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Bupati Sukoharjo, Etik Suryani menginstruksikan kepada para Camat dan Kepala Desa/Lurah menindaklanjuti pembentukan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Desa untuk mengoptimalkan penerimaan zakat, infak dan sodaqoh di Kabupaten Sukoharjo.

Instruksi itu disampaikan Bupati saat menghadiri penyaluran bantuan kepada penerima manfaat zakat oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sukoharjo, sekaligus sosialisasi pembentukan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Desa se-Kabupaten Sukoharjo di Pendopo Graha Satya Praja, Kamis (6/2/2025).

“Pembentukan UPZ di tingkat desa/kelurahan adalah langkah konkret dalam memperkuat sistem pengumpulan dan pengelolaan zakat di tingkat yang lebih dekat dengan masyarakat. Dengan adanya UPZ, pengumpulan zakat bisa lebih maksimal, dan penyalurannya dapat tepat sasaran,” kata Etik

Bupati menyampaikan, bahwa zakat memiliki potensi yang sangat besar dalam mendukung program-program pemerintah, khususnya dalam mengatasi masalah kemiskinan dan kesenjangan sosial.

“Upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat tidak hanya sepenuhnya menjadi tanggung jawab pemerintah semata, tetapi perlu adanya dukungan, kerjasama dan partisipasi dari seluruh elemen masyarakat Kabupaten Sukoharjo, salah satunya melalui pembayaran zakat, infak dan sodaqoh,” jelasnya.

Sementara, Ketua BAZNAS Sukoharjo H. Sardiyono, mengungkapkan total bantuan yang diserahkan kali ini senilai Rp401.388.500. Sasarannya kepada 215 penerima manfaat melalui lima program unggulan.

“Program ini merupakan implementasi dari Program Kerja BAZNAS Kabupaten Sukoharjo Tahun 2025 dan arahan Ibu Bupati Sukoharjo tertanggal 23 Januari 2025,” imbuh Sardiyono.

Hadir dalam acara sekira 560 undangan terdiri berbagai elemen, termasuk jajaran Forkopimda, perwakilan BAZNAS Provinsi Jawa Tengah yang diwakili Wakil Ketua IV H. Sholahuddin Aly, kepala OPD, camat se-Kabupaten Sukoharjo, serta para penerima bantuan.

Editor : Joko Piroso

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network