BOGOR, iNewsSragen.id - Uni Emirat Arab (UEA) harus mengakui keunggulan Indonesia pada laga kedua Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Tim UEA dikalahkan Indonesia dengan skor 2-3 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (5/10/2022) malam.
Pelatih UEA Alberto Gonzalez menyebut, ada tiga pemain Timnas Indonesia U-17 merepotkan. Menurutnya, Indonesia bermain kompak dan sulit ditembus. Namun ada tiga pemain yang paling menonjol yaitu Muhammad Iqbal Gwijangge, Arkhan Kaka dan Figo Dennis.
"Benar, jika ada beberapa pemain dari Timnas Indonesia U-17 nomor 21 (Iqbal), penyerang nomor 8 (Kaka), dan 7 (Figo). Pemain-pemain itu punya kualitas bagus dan bisa memberikan perbedaan," kata Alberto dalam konferensi pers, Rabu (5/10/2022).
"Timnas Indonesia bisa bermain secara tim bukan individualisme. Itu menyulitkan kami," katanya.
Editor : Joko Piroso