Taiwan,iNewsSragen.id - Kisahkan seorang TKW bernama Widya Formosa di dalam akun Youtubenya. Ia menceritakan kesehariannya bekerja sebagai TKW di Taiwan.
Tenaga Kerja Wanita (TKW) yang bekerja di luar negeri dan sukses di perantauannya. Namun tak sedikit juga TKW yang mengalami nasib tak baik dan bertemu majikan yang tak menyayanginya.
Di sana, Widya bekerja menjaga seorang pria lanjut usia yang sakit keras. Pria itu hanya bisa berbaring di tempat tidur sehingga Widya harus standby berada di sekitarnya.
Widya bahkan tidur satu kamar dengan pria tersebut. Yang menyedihkannya, Widya hanya diberikan tempat tidur sebuah kasur busa tipis yang dibentangkan di lantai kamar.
Dan itu sudah empat tahun ia jalani. Ya! Widya sudah empat tahun tidur di kasur busa tipis di lantai kamar.
Tidur Widya pun sering terganggu karena harus menjaga sang majikan yang kerap terbangun di tengah malam.
"Kalau tidak dipantau, takutnya majikanku jatuh dan sebagainya," katanya dalam video.
Widya pun mengaku tidak bebas bergerak selama menjalani tugasnya sebagai perawat homecare.
"Kalian bisa bayanginkan bagaimana kehidupan di sini. tidak bebas," ujarnya.
Meski begitu, Widya masih tetap bersyukur dengan kondisi yang jalani saat ini.
"Pasrah dan terimalah dengan kondisi seperti ini. Terpenting disyukuri aja," pungkas Widya dengan cukup optimis.
Editor : Joko Piroso