Dongkrak Reputasi Berkelas Dunia, UMS Gandeng The University of Melbourne

Nanang SN
Tim UMS dipimpin Rektor Prof. Sofyan Anif berkunjung di The University of Melbourne Australia.Foto: iNews/Istimewa

"Ini untuk menjalin kerjasama, khususnya pada bidang pendidikan dan pengajaran bahasa Indonesia untuk penutur asing. Selain itu kami dapat berkolaborasi dalam penelitian, pengajaran pertukaran mahasiswa dan staf, serta pembangunan kapasistas," papar Sofyan.

Bekerjasama dengan University of Melbourne, tegasnya akan membantu dalam peningkatan reputasi global UMS. Selanjutnya tim dari masing-masing PIC akan menindaklanjuti pada pendalaman konsep.

"Sedangkan untuk pematangan kurikulum langsung dikendalikan oleh tim dari Biro Inovasi Pembelajaran (BIP) UMS, Kusuma Ratih Ph.D dan Dr. Laili. Pematangan kerjasama ini segera diinisiasi dengan kunjungan balik dari tim MGSE yang direncanakan berkunjung ke UMS," imbuh Rektor

Baik rektor UMS maupun Direktur MGSE,  sama-sama menyambut kolaborasi yang saling menguntungkan itu, dan pada akhir acara ditutup dengan closing statement dan tukar cindera mata.

Editor : Joko Piroso

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network