PDM Surakarta Bangun 4 Hunian Sementara untuk Korban Kebakaran Pasar Kliwon

Nanang SN
Penyerahan bantuan secara simbolis dari MDMC PDM Surakarta kepada warga korban kebakaran di Kampung Joyosudiran, Pasar Kliwon, Kota Solo. (Foto: Istimewa)

Selain itu juga ada andil dari organisasi lain seperti, Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana (LLHPB) Aisyiyah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kota Surakarta.

Disebutkan, sejak terjadinya kebakaran pada, 3 Oktober 2023 lalu, MDMC sudah melakukan pendistribusian kebutuhan pokok, hygiene kit, baby kit dan lain sebagainya hingga memasuki termin ke-5 kepada warga terdampak di area kebakaran. 

Dan dalam dua pekan tersebut, MDMC melakukan program kegiatan psikososial berupa trauma healing kepada 31 anak- anak disekitar dengan diberikan materi berupa game, pendidikan dan pembagian asupan gizi.

Salah satu penyintas kebakaran, Nenik, mengaku sangat berterima kasih atas bantuan dari MDMC yang selama ini totalitas hampir setiap hari melakukan pendampingan bagi keluarga korban.

"Bantuaan bahkan juga dengan warga sekitar yang berdekatan dengan lokasi kebakaran. Ini memberikan harapan baru bagi kami untuk segera dapat hidup normal," pungkasnya.

Editor : Sugiyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network