Debat Perdana Capres-Cawapres Pemilu 2024, KPU Siapkan 11 Panelis

Nanang SN
Gambar ilustrasi debat /Gerd Altmann dari Pixabay

Kemudian ada juga Agus Riewanto (pakar hukum tata negara Uiversitas Negeri Surakarta), Susi Dwi Harijanti (pakar hukum tata negara Universitas Padjajaran), Bayu Dwi Anggono (Guru Besar Universitas Jember).

KPU juga menjadikan Ketua Komnas HAM periode 2017-2020 Ahmad Taufan Damanik sebagai panelis. Lalu ada Al Makin (Guru Besar Studi Agama Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga), Gun Gun Heryanto (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta), dan Wawan Mas'udi (Dekan Fisipol UGM).

Seluruh panelis akan menjalani karantina mulai Minggu (10/12/2023) sampai hari berlangsungnya debat di Jakarta. Dalam karantina itu, mereka akan merumuskan  pertanyaan-pertanyaan.

KPU RI telah menetapkan jadwal pelaksanaan debat capres dan cawapres pada Pilpres 2024 yang akan berlangsung selama masa kampanye Pemilu 2024 pada 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024.

Debat pertama dan kedua digelar pada tanggal 12 dan 22 Desember 2023. Debat ketiga dan keempat diselenggarakan pada 7 dan 21 Januari 2024.

Sementara, debat terakhir berlangsung pada 4 Februari 2024. Lima kali debat capres-cawapres ini seluruhnya dilaksanakan di Jakarta.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network