SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Aksi damai bela Palestina kutuk Israel digelar Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) diikuti sekira 5.000 massa civitas akademika di depan Gedung Induk Siti Walidah kampus setempat, Selasa (7/5/2024).
Dalam aksi ini Rektor UMS, Prof Sofyan Anif, selain berorasi juga menyampaikan pernyataan sikap sesuai dengan arahan forum rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah-Aisyiyah (PTMA). Seruan ini dilakukan serentak 172 PTMA se-Indonesia.
"Hari ini, kami meminta kepada seluruh civitas akademika untuk melakukan aksi damai bela Palestina sekaligus mengutuk keras Israel. Ini adalah suatu bentuk solidaritas kita, empati kita, bahkan barangkali juga menjadi tugas kewajiban kita untuk tidak tinggal diam melihat kedzoliman," kata Rektor.
Rektor menegaskan aksi damai dilakukan bukan atas nama agama, tapi murni tentang kemanusiaan, menolak perbuatan zalim, mengutuk keras aksi brutal Israel yang membantai rakyat Palestina.
"Aksi ini dilandasi tidak adanya keadilan, tidak adanya pembelaan secara rasional oleh negara-negara adikuasa. Yang dimunculkan supaya trending itu seolah-
olah ini adalah permusuhan agama," tegas Anif.
Editor : Joko Piroso
Artikel Terkait