Viral, Kericuhan di Karnaval Mobil Hias Peringatan Hari Jadi Sragen ke-278 Berebut BH

Joko Piroso
Warga berbebut BH, Sayuran dan buah-buahan pada mobil hias saat karnaval di Sragen. (foto: iNews/Joko P)

SRAGEN, iNewsSragen.id - Sempat viral, karnaval mobil hias yang diselenggarakan untuk memperingati Hari Jadi ke-278 Kabupaten Sragen diwarnai oleh kericuhan, Senin, (27/5/2024). Puluhan warga terlibat dalam aksi saling dorong untuk berebut berbagai aksesori dari mobil hias, termasuk BH, buah-buahan, sayuran, dan makanan lainnya.

Kericuhan terjadi di Jalan Raya Sukowati, sekitar alun-alun Sasono Langenputro. Meskipun sudah dilarang karena mobil-mobil tersebut masih dalam penilaian tim juri, warga tetap tidak peduli dan terus berebut aksesori dari mobil hias.

Warga pengunjung karnnaval berebut sayuran dan buah-buahan.Foto:iNews/Joko P

Peserta karnaval, Tutik, mengonfirmasi bahwa warga berebut sayuran dan buah-buahan yang ada di mobil hias.

Sejumlah warga bahkan membawa kantung plastik dengan tujuan mengambil sebanyak mungkin sayuran, makanan, dan buah-buahan yang ada. Kericuhan ini membuat suasana karnaval menjadi riuh oleh warga yang berdesak-desakan.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network