Terbaik, UMS Kukuhkan 5 Doktor Bersamaan, Rektor Sebut Sidang Massal

Nanang SN
Sidang senat terbuka UMS kukuhkan 5 doktor dari Prodi Ilmu Hukum.Foto:iNews/Nanang SN

Ia menyebut, karakteristik program doktor UMS tidak sama dengan perguruan tinggi yang lain. Menurutnya, program doktor di UMS memiliki daya minat yang luar biasa, karena ada beberapa studi yang berbeda dengan kampus lain.

Dalam kesempatan yang sama, Rektor UMS, Prof. Sofyan Anif, M.Si., yang hadir memimpin promosi doktor sekaligus yudisium telah mendapatkan predikat doktor mengaku bersyukur dan bahagia.

“Kami bersyukur, adanya lima doktor baru program S3 ini menjadi suatu kebahagiaan tersendiri yang kami sebut sebagai ujian massal. Kami tidak akan membiarkan mahasiswa kuliah S2 maupun S3 terlalu lama," ungkapnya..

Diungkapkan Rektor, di kampus Muhammadiyah ada penanaman dan pengimplementasian nilai Al-Islam Kemuhammadiyahan (AIK). Oleh karenanya, ia berharap setelah meraih gelar S3, para lulusan dapat kembali ke institusi dan melakukan aktivitas yang dapat meningkatkan reputasi kampus.

"Kelulusan lima doktor ini merupakan angkatan pertama yang lulus setelah Program Doktor Ilmu Hukum UMS mendapatkan akreditasi Unggul. Institusi bisa maju dan berkembang didukung semua komponen salah satunya dosen dan tendik," ujar Rektor.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network