Pemuda Muhammadiyah Apresiasi Respon Cepat Polsek Kartasura Tangani Penganiayaan Ustadz

Nanang SN
Ketua Pemuda Muhammadiyah Kartasura, Syahrurrohman Wakhid, membacakan surat pernyataan apresiasi di Polsek Kartasura.Foto:iNews/ Nanang SN

SUKOHARJO,iNewsSragen.idPemuda Muhammadiyah dan KOKAM Kartasura memberikan apresiasi kepada Polsek Kartasura, Polres Sukoharjo, atas langkah cepat dan responsif dalam menangani kasus penganiayaan yang menimpa salah satu anggotanya, Muhammad Hanif Almi (29), pada Minggu (27/7/2025).

Pernyataan ini disampaikan dalam sebuah surat yang dibacakan oleh Ketua Pemuda Muhammadiyah Kartasura, Syahrurrohman Wakhid, bersama sejumlah pengurus lainnya saat berkunjung ke Mapolsek Kartasura.

"Tindakan tegas dan sigap dari Unit Reskrim Polsek Kartasura yang berhasil mengungkap serta menangkap pelaku menunjukkan komitmen kuat dalam menegakkan keadilan," ujar Syahrurrohman, Kamis (31/7/2025).

Menurutnya, keberhasilan ini tidak hanya memberikan rasa lega bagi keluarga korban, tetapi juga meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap profesionalisme dan integritas kepolisian.

"Semoga sinergi ini terus terjaga untuk menciptakan lingkungan yang aman dan damai," ujarnya.

Syahrurrohman juga menegaskan kesiapan Pemuda Muhammadiyah dan KOKAM Kartasura untuk berkolaborasi dengan aparat kepolisian guna menjaga stabilitas keamanan dan mencegah gerakan yang dapat mengancam keutuhan bangsa.

Selain itu, ia mengimbau orang tua untuk lebih mengawasi pergaulan anak-anak agar tidak terjerumus ke dalam kegiatan negatif.

Kasus ini melibatkan dua pelaku berinisial FD (16) dan RF (16), yang berstatus pelajar. Mereka melakukan penganiayaan dengan senjata tajam jenis corbek di Jl Ahmad Yani, Gembongan, Kartasura.

Kejadian bermula saat korban, yang juga seorang ustadz, tengah dalam perjalanan menuju Sidan, Mojolaban, untuk mengisi kajian, dan secara tak sengaja melintas di lokasi tawuran antar kelompok remaja.

Akibat serangan tersebut, korban mengalami luka di leher dan segera dilarikan ke Rumah Sakit PKU Muhammadiyah, Kartasura untuk perawatan.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network