Dispertan Sukoharjo Cek Sapi Simental Kurban Presiden Jokowi di Ponpes Kholifatulloh Singo Ludiro

Nanang SN
Petugas Dispertan Sukoharjo melakukan pemeriksaan sapi simental kurban Presiden Jokowi di Ponpes Kholifatulloh Singo Ludiro Mojolaban, Sukoharjo.Foto:iNews/ Nanang SN

Dijelaskan, selain atas nama Presiden Jokowi, sapi simental juga atas nama almarhum Widjiatno Notomiharjo dan almarhumah Sudjiatmi binti Wirorejo. Keduanya merupakan orangtua Presiden Jokowi yang sudah meninggal dunia.

"Selain seekor sapi kurban dari Presiden Jokowi, kami juga menyembelih hewan kurban kambing sebanyak 10 ekor yang berasal dari jamaah ponpes sendiri. Untuk kambing biasanya ada tambahan yang akan datang menyusul," papar Lilis.

Menyinggung distribusi daging kurban, ia menyampaikan selain untuk kalangan internal ponpes juga dibagikan kepada masyarakat sekitar. Hal itu sudah rutin dilakukan tiap Idul Adha.

"Distribusinya juga ke masyarakat sekitar ponpes agar mereka juga mendapat daging kurban tersebut," pungkasnya.

Editor : Joko Piroso

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network