get app
inews
Aa Read Next : Kades di Sukoharjo Kalah PK Soal Pemecatan Sekdes, Diminta Pulihkan Jabatan

Tindak Lanjuti Surat Warga Ngargotirto Tolak Tower Seluler, DLH Sragen Turun Tangan

Kamis, 31 Agustus 2023 | 19:35 WIB
header img
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sragen menindaklanjuti atas surat aduan warga Ngartirto, Sumberlawang perihal penolakan perpanjangan kontrak pendirian tower seluler. (Foto: iNews)

Menindaklanjuti surat yang dilayangkan warga, Rabu (30/8/2023) petugas Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Diskominfo dan DPMPTS Kabupaten Sragen meninjau di lokasi.

Kedatangan petugas dari Tiga OPD Kabupaten Sragen tersebut juga didampingi oleh Trantib Kecamatan Sumberlawang dan Kepala Desa Ngargotirto. Warga menyambut baik atas kedatangan pihak-pihak tersebut.

Dalam pertemuan itu, warga menyampaikan semua keluhan-keluhan maupun alasan bersikukuh sudah tidak menghendaki adanya bangunan tower di lingkungan mereka.

Menanggapi kejadian itu, dihubungi terpisah, Camat Sumberlawang Indarto Setyo Pramono  mengungkapkan bahwa belum ada konfirmasi maupun pemberitahuan atas adanya perpanjangan kontrak pendirian tower seluler tersebut ke Pemerintah Kecamatan sebelumnya. Pihaknya mengetahui adanya aksi penolakan oleh warga dari informasi beredar.

"Belum ada konfirmasi ke Kecamatan," ungkapnya.

"Tahunya sudah masuk media ada penolakan warga," imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Desa Ngargotirto Sumadi juga mengatakan hal yang sama, pihaknya mengakui bahwa pihak pemerintah desa juga belum mendapat pemberitahuan jika ada perpanjangan kontrak pendirian tower.

"Belum ada," singkatnya.

Editor : Sugiyanto

Follow Berita iNews Sragen di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut